5 Trik Make-up Agar Tampak Lebih Muda


Make-up atau tata rias mampu menutupi kekurangan pada wajah Anda. Selain itu, penggunaan kosmetik dan trik make-up yang tepat, bisa membantu Anda tampil semakin cantik dan muda. Seperti yang dikutip dari Allure, berikut lima trik make-up tersebut.

1. Tidak Berlebihan
"Make-up yang terlalu dibuat-buat akan membuat Anda tampak lebih tua dari yang sebenarnya. Jika Anda memiliki lingkaran hitam di bawah mata atau flek hitam, berikan setitik concealer pada sudut mata dalam, tidak pada semua area mata," ujar make-up artist Chrisanne Davis.

Selain itu, wajah yang lembab merupakan kunci utama untuk dapatkan tampilan lebih muda. Menurut Sandy Linter, make-up artist ternama, meminum air mineral secara rutin bantu membuat wajah tampak muda lebih baik ketimbang memakai make-up.

2. Gunakan Pelembab
Jika ingin tampak lebih muda, lebih baik kenakan pelembab yang berwarna serta dilengkapi dengan partikel berkilau ketimbang bedak padat. "Bedak padat yang mengendap pada kulit justru membuat kulit menjadi berkerut dan terlihat tua," kata Davis

Untuk mengaplikasikan foundation yang sempurna, Davis menyarankan untuk menggunakan spons basah atau brush khusus foundation. Hindari memakai terlalu banyak foundation pada area mata, karena bisa membuat tampilan mata terlalu menor.

3. Fokus Pada Riasan Mata
Merias mata dengan tepat merupakan cara mudah untuk tampil awet muda. Jadi jangan ragu untuk berkreasi dengan penjepit bulu mata, eye shadow dengan shimmer, maskara, dan pensil alis.

"Mengeriting bulu mata adalah cara terbaik untuk membuat tampak lebih besar sehingga Anda pun terkesan lebih muda," tambah Davis.

4. Kenakan Lipstik Berwarna Cerah
Mengenakan lipstik berwarna nude memang natural, namun tak jarang itu bisa membuat wajah Anda tampak pucat. Sebaiknya pilih warna lipstik lebih cerah namun tetap natural, misalnya warna pink rose. Selain pada bibir, segarkan wajah Anda dengan blush-on warna oranye atau pink muda.

5. Pakai Lip Liner
Garis bibir mulai memudar seiring berjalannya usia, hal ini seringkali membuat pengaplikasian lipstik lebih sulit. "Buatlah garis bibir yang jelas agar bisa membuat lipstik Anda tampak sempurna," jelas Davis.

(Wolipop)
Share this article on :
 
© Copyright 2010-2011 Marco Simoncelli MotoGP All Rights Reserved.
Template Design by michael Blogger | Published by style Templates | Powered by Blogger.com.